Minggu, 10 November 2013

CARA MENGATASI KUTU AIR (Tinea Pedis)

Kutu air (Tinea Pedis) merupakan infeksi jamur yang  biasanya terjadi di sela-sela jari kaki. Kutu air dapat merambat sampai ke telapak kaki dan telapak tangan. Rasanya sangat gatal dan perih. Umumnya, kutu air menyerang orang-orang yang beraktivitas di daerah basah dan kakinya sering terendam air serta kurang menjaga kebersihan. Gangguan yang disebut juga athlete’s foot ini sangat menular.


Penyebab

Infeksi jamur Trichophyton atau Epidermophyton. Jamur ini tumbuh subur di sela-sela jari kaki yang hangat dan lembab.

Gejala dan tanda-tanda
  1. Gatal dan perih , terutama di sela-sela jari kaki
  2. Timbul lepuhan-lepuhan kecil, kulit sekelilingnya menjadi kemerahan
  3. Jika celah kaki diregangkan, terlihat retak-retak dan rasanya sangat perih
Pengobatan herbal

Resep 1
90 g tanaman patikan kebo segar
1/2 liter alcohol 70%
  1. Cuci bersih patikan kebo, haluskan. tambahkan alcohol dan rendam hingga 3-5 hari
  2. Gunakan air rendaman untuk mencuci kulit yang terdapat kutu air
Resep 2
5 siung bawang merah
30 g kunyit
1 sdm minyak kelapa
  1. Cuci bersih semua bahan, haluskan. tambahkan minyak kelapa, aduk rata, lalu panaskan
  2. Oleskan hangat-hangat pada bagian yang gatal
Resep 3
Singkong muda secukupnya
  1. Parut singkong muda, lalu tempelkan pada bagian yang sakit
  2. Setelah mengering, ganti dengan yang baru. Lakukan secara teratur
Resep 4
Tumbuhan urang-aring secukupnya
  1. Cuci bersih urang-aring, haluskan , lalu tempelkan
  2. Atau rebus urang-aring sampai kental. Setelah dingin, oleskan airnya ke kulit yang sakit
Catatan :
Pilih salah satu resep dan lakukan secara teratur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar