Nafsu makan yang menurun menyebabkan seseorang
menjadi susah makan. Kurang nafsu makan tidak hanya dialami anak-anak, tetapi
juga dapat terjadi pada balita, remaja, orang dewasa, dan orang lanjut usia.
Penyebab
Banyak factor yang menyebabkan seseorang tidak
bernafsu makan, seperti makanan, fisik, dan psikis. Factor makanan, seperti
rasa, menu yang monoton, dan tidak bervariasi. Factor fisik, misalnya kondisi
tubuh yang sakit. Factor psikis, seperti stress dan merasa tertekan walaupun
ada juga beberapa orang yang mengalami stress
melampiaskannya dengan makan
banyak.
Pengobatan herbal
Resep 1
25 g temulawak
20 g temu kunci
Madu secukupnya
- Cuci bersih semua bahan , iris-iris. Rebus dengan 500 cc air hingga tersisa 200 cc, lalu saring
- Tambahkan madu , lalu minum
Resep 2
20 g kunyit
20 g kencur
15 g asam jawa
Gula aren secukupnya
- Cuci bersih semua bahan , iris-iris. Rebus dengan 500 cc air hingga tersisa 200 cc, tambahkan gula aren, lalu saring
- Minum airnya
Resep 3
20 g temu hitam
20 g lempuyang
Gula aren secukupnya
- Cuci bersih semua bahan, iris-iris, lalu tambahkan gula aren
- Rebus dengan 500 cc air hingga tersisa 200 cc, saring, lalu minum
Resep 4
20 g pegagan
1/2 sdt adas
1 sdt ketumbar
Gula aren secukupnya
- Cuci bersih semua bahan, rebus dengan 500 cc air hingga tersisa 200 cc, lalu saring
- Minum airnya
Catatan :
Pilih salah satu resep dan lakukan secara teratur.
Untuk anak umur 2-5 tahun minum 50 cc (1/4 gelas) dan umur 6-12 tahun minum 2
kali 100 cc (1/2 gelas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar